Minggu, 15 November 2015

Oase dalam Fatamorgana

Fatamorgana... 
Entahlah semua tergambar jelas..
Namum tak bisa sedetik pun jadi nyata.. 
Hanya tersisa butiran - butiran harapan yang tersapu oleh asa semu... 
Semu yang entah kapan akan jadi nyata
Berharap untuk tetap pada satu Oase nyata
Oase yang menyejukan harapan
bukan hanya fatamorgana

 

Semarang, 16 Nov 2015 "GA"









 

Rabu, 24 Juni 2015

pertanyaan dalam hati

Apa sebenarnya yang terjadi dengan pendaki saat ini ?
Apa tujuan kalian naik gunung ?
Itu pertanyaan yang akan selalu bergulir untuk saat ini,
Era setelah adanya film 5 cm banyak pendaki - pendaki pemula yang bertebaran, tanpa persiapan yang matang dan peralatan seadanya mereka berani mengambil resiko besar tanpa mengetahui adanya bahaya yang mengancam mereka setiap langkah.  
Salah satu yang sering mengancam mereka adalah Hipotermi.
Banyak diantara mereka tidak mengetahui penanganannya, terkadang ego mereka yang acap kali membuat penolongan menjadi terlambat. Sudah banyak contoh - contoh yang sudah terjadi, persiapannya yang seadanya itu juga menjadi faktor lain terlamabatnya korban mendapatkan pertolongan pertama.
Keegoisan adalah faktor utama yang paling berbahaya saat melakukan pendakian.
Biasanya banyak orang mendaki tujuan utamanya adalah "Puncak" namun itu semua adalah salah, Tujuan sebenarnya kita mendaki adalah Pulang Kembali dengan Selamat. 
 

Selasa, 23 Juni 2015

sisa cerita di mahameru

KAU BAWA CINTAKU KEMAHAMERU

Mahameru puncak impian
Impian yang sejenak jadi nyata
Tapi kini semua musnah ketika cinta itu telah menggapai mahameru
Cinta mahameru kini tinggal kenangan
Sesaatku diam
Mahameru
Cinta kami
Saat kau pergi untuk menggapai mahameru
Kau bawa cint ini
Cinta kita yang melekat dihati
Walau raga tak bisa bersamamu
Cintalah yang menemanimu hingga puncak mahameru puncak para dewa
Mungkin suatau saat nanti akan ku telusuri jejak itu
Namun entah sanggup atau tidak aku menepakinya

Ranukumbolo,2012